SMA PINTAR

BERJAYALAH SINGA NGARAI

Gambar 1.1 Risko poni sedang berpoto di dekat jalur singa ngarai
Di Daerah Rantau Kuantan terkenal dengan budaya pacu jalur, semua Desa memiliki jalur. Begitu juga dengan Desa Pulau Kalimanting, Desa yang terletak di Kecamatan Benai ini memiliki jalur andalan dengan nama Singa Ngarai. Menurut sejarahnya jalur singa ngarai ini sudah cukup berpengalaman baik di kanca Nasional maupun Internasional.  Selain membawa nama baik Desa pulau kalimanting,  jalur Singa Ngarai ini juga membawa nama baik Kecamatan Benai. Pada tahun 2006-2008 singa ngarai pernah mengukir juara di event kecamatan, yaitu juara III di kecamatan pangean dan juara II di kecamatan Kuantan Hilir.

Gambar 1.2 Singa Ngarai di Tepian Lubuak Sobae 

Pada era itu Kepala Desa Pulau Kalimanting adalah Indra Epi, Ketua jalur Masriadi dan M Salim. Pada saat ini para pemacu sangat kompak dan bersemangat dalam berpacu, namun semua tinggal kenangan. Sekarang semua masyarakat Pulau kalimanting sangat merindukan hal itu kembali, namun sampai saat ini belum terlihat juga dan kami selaku pemuda selalu mendukung  dan sangat mengharapkan singa ngarai ini bisa mengukir prestasi kembali. Bravooooo  Singa Ngarai. . . . ..

Gambar 1.3 Singa Ngarai di Tepian Narosa  







 

Comments :

0 komentar to “BERJAYALAH SINGA NGARAI”

Posting Komentar